KRI Makassar Bersandar Angkut 200 Nakes untuk Serbuan Vaksin di Tegal dan Pekalongan

TRIBUNBANYUMAS.COM, SEMARANG - Kapal KRI Makassar 509 bersandar di Pelabuhan Tanjung Emas, Selasa (24/8/2021).
Kapal milik TNI Angkatan Laut (AL) itu mengangkut tenaga kesehatan untuk menjalankan misi mempercepat vaksinasi di wilayah Pekalongan dan Tegal.
Komandan Lanal Semarang Kolonel (P) Nazarudin mengatakan, KRI Makassar mengangkut sekitar 200 tenaga kesehatan dari Koarmada II dan mahasiswa STIKES Hangtuah Surabaya untuk melaksanakan vaksinasi di wilayah Pekalongan dan Tegal.
Vaksinasi akan dilaksanakan mulai Rabu (25/8/2021) hingga Kamis (26/8/2021).
"Nakes beserta vaksin akan diberangkatkan dari Semarang menuju tujuan Tegal dan Pekalongan," tuturnya.
Baca juga: KRI Dr Soeharso Bersandar di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang, Siap Isi Oksigen Rumah Sakit
Baca juga: Tabung Oksigen Kosong RS di Semarang Mulai Terisi, KRI Dr Soeharso Isi Ulang 107 Tabung dalam 3 Hari
Baca juga: Alhamdulillah Sudah Lega, Nakes RSUD Kardinah Tegal Sudah Disuntik Vaksin Moderna
Baca juga: Percepat Vaksinasi Covid bagi Difabel, Polres Pekalongan Kota Bakal Jemput Satu Per Satu ke Rumah
Menurutnya, ada tiga titik yang dijadikan lokasi vaksin. Kegiatan ini menyasar 25 ribu warga.
"Dari Pekalongan, kami sisir Pantai Utara," ujarnya.
Ia mengatakan, vaksinasi ini ditujukan ke wilayah dengan angka vaksinasinya rendah.
Sementara, Komandan Kapal KRI Makassar Letkol (p) Shodikin menuturkan, KRI Makassar 509 telah tiga kali mengangkut tenaga kesehatan untuk menjalankan visi serbuan vaksinasi.
Misi pertama dilaksanakan di Pulau Bawean Gresik, Karimunjawa Jepara, dan terakhir ke Tegal melalui Pelabuhan Tanjung Emas Semarang.
"KRI Makassar merupakan kapal yang siap keliling ke pulau-pulau tidak terjangkau instansi lain. KRI Makassar siap mendukung vaksinasi di pulau-pulau terpencil," jelasnya.
Baca juga: Jaga Keamanan Wilayah, Samapta Polresta Banyumas Gelar Operasi Preman
Baca juga: Beli Handphone Pakai Uang Palsu, Pemuda di Wonosobo Ditangkap Polisi
Baca juga: Viral Video Pendaki Gunung Lawu Naik Tugu Hargo Dumilah, Pelaku Dihukum Tanam Pohon
Baca juga: 7 Warga Panti Pamardi Raharjo Banjarnegara Sempat Positif Covid, Sembuh Berkat Obat Flu dan Vitamin
Ia mengatakan, KRI Makassar berada di Semarang hingga Jumat (27/8/2021).
Setelah menjalankan misi vaksinasi di Tegal dan Pekalongan, KRI Makassar akan bertolak kembali ke Surabaya.
"Selama di Semarang, KRI Makassar menunggu tenaga kesehatan kembali dari serbuan vaksinasi di Tegal," ujarnya. (*)
0 Response to "KRI Makassar Bersandar Angkut 200 Nakes untuk Serbuan Vaksin di Tegal dan Pekalongan"
Post a Comment