dr Luciana Intanti Putrijaya SpA Penggunaan Gadget Berlebihan Bisa Memicu Gangguan Tidur pada Anak

TRIBUNHEALTH.COM - Gadget merupakan suatu perangkat teknologi yang memberikan berbagai manfaat.

Tak hanya untuk berkomunikasi, namun juga bisa dimanfaatkan untuk mencari informasi, sarana hiburan dan media pembelajaran.

Meski demikian, dibalik berbagai manfaat dari penggunaan gadget tersebut, dapat menimbulkan dampak buruk.

Baca juga: dr. Luciana Intanti Putrijaya, Sp.A Ungkap Dampak Terburuk bila Anak Terlalu Banyak Bermain Gadget

Terkhusus pada anak-anak yang sulit memanfaatkan gadget secara bijak.

Dilansir Tribunhealth.com dari tayangan YouTube Tribun Pekanbaru, dr. Luciana Intanti Putrijaya, Sp.A mengatakan, bahwa anak yang yang berlebihan dalam menggunakan gadget dapat mengakibatkan berbagai risiko.

Salah satunya adalah anak mengalami gangguan tidur.

ilustrasi anak bermain gadget ilustrasi anak bermain gadget (tribunnews.com)

"Secara fisik penggunaan gadget yang berlebihan itu akan mengganggu tidur."

"Baik dari lamanya tidur, kualitas tidur, dan pada jam-jam yang seharusnya anak aktif malah bisa mengantuk," jelasnya.

Anak-anak yang mudah mengantuk pada waktu siang hari disebabkan karena waktu dan kualitas tidurnya sudah terganggu.

Baca juga: dr. Ahmad Ashraf Amalius: Mencegah Masalah pada Mata dengan Penggunaan Gadget secara Bijak

Gangguan tidur pada anak ini bisa menimbulkan beberapa risiko.

0 Response to "dr Luciana Intanti Putrijaya SpA Penggunaan Gadget Berlebihan Bisa Memicu Gangguan Tidur pada Anak"

Post a Comment